PELATIHAN MENYIAPKAN MIGRASI REKAM MEDIS ELEKTRONIK TERINTEGRASI BERBASIS PMK 24/2022 TENTANG REKAM MEDIS

Memuat Events

« Semua Event

  • Event ini telah berlalu.

PELATIHAN MENYIAPKAN MIGRASI REKAM MEDIS ELEKTRONIK TERINTEGRASI BERBASIS PMK 24/2022 TENTANG REKAM MEDIS

13 Oktober 2022 @ 2:00 am - 15 Oktober 2022 @ 11:00 am

Pemerintah melalui Kementerian Kesehatan telah menyusun dan menerbitkan Peraturan Menteri Kesehatan (PMK) no.21/2020 tentang Rencana Strategis Kemenkes 2020-2024 dan telah diperbarui melalui PMK no.13/2022.

Dalam PMK tersebut, ditargetkan 100% rumah sakit (rs) telah menerapkan rekam medis elektronik (RME) terintegrasi dengan kemampuan untuk saling berbagi dan bertukar data layanan kesehatan (Health Information Exchange-HIE) berbasis resume medis pada tahun 2024.

Tahun 2021 Kemenkes juga telah menerbitkan Cetak Biru Strategi Transformasi Digital Kesehatan 2024 yang menjelaskan arah dan strategi langkahnya.

 

Guna mempercepat dan memperjelas laju implementasi RME terintegrasi di Indonesia, telah terbit PMK 24/2022 tantang Rekam Medis yang mayoritas berisi pasal-pasal terkait RME. Kemenkes juga telah menyusun KMK tentang variabel dan meta data kesehatan. Beberapa SNI terkait informatika kesehatan dan RME juga telah diterbitkan oleh Badan Standardisasi Nasional (BSN). Demikian pula pedoman autentikasi melalui tanda tangan elektronik (BSrN), manajemen keamanan informasi (Kemenkominfo), RUU PDP, dan beberapa regulasi lainnya.

Perkembangan dan perubahan yang sangat cepat ini perlu diantisipasi, dipahami, dan disamakan persepsinya oleh pemangku kepentingan terkait RME, termasuk penyedia fasyankes (sebagai penyelenggara sistem elektronik-PSE), profider layanan kesehatan, pengembang RME, dan juga pasien sebagai pengguna, penerima layanan kesehatan, dan sebagai pemilik informasi dalam rekam medis dan RME.

Download Undangan dan TOR RME Terintegrasi berbasis PMK 242022

Detil

Mulai:
13 Oktober 2022 @ 2:00 am
End:
15 Oktober 2022 @ 11:00 am

Penyelenggara

ProQua Consulting
Telepon:
081329599189
Email
Situs Web:
proquaconsulting.com

Venue

Solo View Hotel
Jl. Slamet Riyadi No.450 Surakarta, Surakarta, Jawa Tengah Indonesia
+ Google Map
Telepon:
0271-718388
Butuh Bantuan? Chat Aja!